
www.unesa.ac.id
Unesa.ac.id. SURABAYA—Upacara Peringatan Hari Kebangkitan Nasional di Universitas Negeri Surabaya (Unesa) diwarnai dengan spirit meneguhkan makna perjuangan menata bangsa melalui karya yang berdampak bagi masyarakat.
Spirit itulah yang ditekankan dan diperkuat dalam upacara peringatan Harkitnas yang dihadiri pimpinan dan civitas Unesa di Aula Fakultas Ilmu Keolahragaan dan Kesehatan (FIKK), Kampus II Lidah Wetan, Selasa, 20 Mei 2025.
Semangat berkarya tersampaikan dalam pidato upacara Menteri Komunikasi dan Digital Republik Indonesia, Meutya Viada Hafid yang dibacakan Wakil Rektor Bidang Pendidikan, Kemahasiswaan, dan Alumni, Martadi.
“Kita tidak sekadar membuka kembali sejarah perjuangan bangsa melalui pendirian Boedi Utomo, tetapi kita memperingati kesadaran dan kebangkitan bahwa nasib bangsa kita ditentukan oleh kita dan bagaimana kita bangkit berdiri dengan kaki sendiri,” ucap Martadi.

www.unesa.ac.id
Peringatan ini harus membangkitkan kesadaran global, ketahanan digital, kemampuan beradaptasi, dan memimpin teknologi. Indonesia harus menjaga kemandirian dan keterbukaan di tengah polarisasi global dengan tiga cara.
Pertama, Indonesia terus memegang prinsip untuk selalu membawa gagasan dan solusi yang memberi manfaat bersama. Kedua, Indonesia harus menjadi mitra dialog yang mampu menjembatani semua. Ketiga, setiap kebijakan harus berkontribusi pada kesejahteraan bersama.
“Contohnya di bidang pengembangan sumber daya terdapat pendorong program pelatihan yang relevan dengan kebutuhan pasar termasuk pengelolaan AI, keterampilan data, dan kemampuan praktis” ucapnya mencontohkan.

www.unesa.ac.id
Martadi juga menekankan pentingnya mengambil pelajaran dari nilai-nilai kebangkitan bangsa seperti: persatuan, kesadaran berbangsa dan bernegara, kecintaan pada tanah air, dan keberanian untuk berdiri di atas kaki sendiri. Agar memunculkan kembali spirit ketika bangsa ini dihadapkan konteks persaingan global, dan krisis global.
Sesuai dengan visi besar Rektor Unesa Nurhasan atau Cak Hasan, pria yang memimpin bidang 1 Unesa itu mengajak seluruh civitas untuk menjadikan spirit Hardiknas sebagai bahan bakar meningkatkan kapasitas dan kontribusi nyata bagi masyarakat.
“Nilai-nilai semangat cinta tanah air, gotong royong, dan semangat untuk terus berkarya menjadi semangat, menjadi nafas untuk menjalankan tugas-tugas kita sehari-hari, dengan semangat bersama bisa bekerja sama, untuk Unesa yang berprestasi, berdampak, dan tetap satu langkah di depan,” ucapnya. ][
***
Reporter: Muhammad Azhar Adi Mas’ud (FBS)
Editor: @zam*
Foto: Tim Humas Unesa
Share It On: